Tahukah Anda, pestisida juga bisa kita temukan pada benda sehari-hari yang ada di sekitar kita. Walaupun pestisida sebenarnya digunakan untuk membunuh serangga, namun sebenarnya zat ini juga berbahaya untuk kesehatan manusia sebab dapat menimbulkan masalah kulit, penyakit saraf, kanker, dan masalah hormonal. Berikut adalah beberapa benda yang Anda temui sehari-hari dan mengandung pestisida.

Sabun Anti Bakteri
Sabun antibakteri mengandung triclosan yang bertujuan untuk membunuh bakteri. Namun Anda harus berhati-hati dengan bahan ini sebab dapat diserap kulit yang akhirnya merusak sistem endokrin dan melemahkan sistem kekebalan tubuh Anda.

Plastik
Plastik yang mendominasi semua alat-alat rumah tangga juga mengandung triclosan yang tentu saja berbahaya untuk kesehatan tubuh Anda. Sehingga lebih baik gunakan alat masak yang terbuat dari kayu, kaca, atau keramik.

Cairan Pembersih
Produk pembersih rumah tangga mengandung pestisida karena ditujukan untuk membersihkan dan membunuh bakteri. Mereka yang bekerja menggunakan cairan ini berisiko tinggi untuk terkena eksposur bahan pestisida yang mampu menyebabkan gangguan pernapasan seperti asma.

Baju Olahraga
Tidak banyak yang tahu bahwa baju olahraga mengandung nanosilver, zat semacam pestisida yang berbahaya bagi lingkungan. Hal ini karena baju olahraga juga berfungsi untuk menyerap bakteri penyebab bau keringat. Selain menggunakannya, setiap kali Anda mencucinya maka air yang berisi nanosilver ini akan mengotori air tanah.

Sama seperti makanan, benda-benda yang mengandung zat pestisida juga sulit untuk dideteksi. Sehingga agar lebih aman, gunakan benda-benda atau konsumsi makanan berlabel organik.



Sumber: dari berbagai sumber


0 komentar:

Posting Komentar

 
Top